Sifat amarah ini jika dipelihara dapat membuat jiwa kita terganggu, jika jiwa terganggu tentu saja berdampak kepada apa yang kita kerjakan
seandainya kita mengambil keputusan
disaat hati kita marah maka keputusan yang kita ambil cenderung salah,
hal ini dikarenakan fikiran kita gak jernih lagi dalam mengambil
keputusan
sering kali terjadi pertengkaran hebat
hanya disebabkan masalah sepele, dan sering kali kemarahan itu terjadi
hanya karena faktor ego. hal ini tentu saja dapat merugikan kita dalam
berbagai hal seperti merusak hubungan kita dengan orang lain, membuat
kita tidak fokus, selain itu marah juga dapat membuat kesehatan kita
terganggu
Jadi dalam hidup ini sangat penting
sekali bagi kita untuk bersikap sabar dalam setiap situasi, makanya
dalam islam kita diwajibkan berpuasa di bulan ramadhan supaya kita bisa
melatih kesabaran kita
Ada beberapa kiat sederhana yang dapat meredakan Amarah, diantaranya yaitu sebagai berikut :
1. Membaca Taawudz
pada dasarnya amarah itu adalah pengaruh setan, jika kita membaca Taadwudz insya Allah perasaan marah kita itu hilang
2. Ambil Whudu
Ambil whudu juga bisa membuat kemarahan kita reda, karena secara batin
sifat air itu bisa memadamkan api amarah yang ada dalam jiwa kita
3. Gosok gigi
Pada dasarnya perasaan itu sungguh kondisional atau situasional, beda
tempat bisa beda rasa dan beda waktu bisa beda rasa, jika anda sedang
marah, coba langsung masuk ke kamar mandi anda lalu anda gosok gigi,
kemudian anda akan rasakan nuansa jiwa anda akan berubah
4. Lakukan pernapasan perut
Tarik napas dalam-dalam lalu tahan kemudian hembuskan pelan-pelan,
bayangkan emosi anda keluar bersamaan dengan udara yang anda hembuskan
5. Minum Air
Dengan minum air juga dapat meredakan amarah anda, hal ini dikarenakan
minum air dapat menstabilkan kembali jantung anda dalam memompa darah.
6. Toleransi
Disaat anda marah pada seseorang ataupun pada situasi yang membuat anda kesal, katakan pada hati anda bahwa didunia ini tidak ada manusia yang sempurna, kita pun terkadang pernah juga buat orang marah baik yang tidak disengaja maupun yang disengaja, dengan begitu emosi anda akan mereda
Disaat anda marah pada seseorang ataupun pada situasi yang membuat anda kesal, katakan pada hati anda bahwa didunia ini tidak ada manusia yang sempurna, kita pun terkadang pernah juga buat orang marah baik yang tidak disengaja maupun yang disengaja, dengan begitu emosi anda akan mereda
Jika anda seorang yang pemarah,
sering-seringlah motivasi diri anda untuk bersifat sabar dan ingat akan
kerugian yang ditimbulkan jika kita marah terlalu berlebihan, semoga
artikel ini bermanfaat.
Salam Rahasia
Nico Manggala, ST
Nico Manggala, ST
0 komentar:
Posting Komentar